Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Skenario Gila Final Tunggal Putra, Kejayaan Indonesia di 1992 Berpotensi Diulang Denmark

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 18 Juli 2024 | 12:00 WIB
Denmark berpotensi ulang kejayaan Indonesia di 1992 silam pada Olimpiade Paris 2024 (WANG ZHAO/AFP)

JUARA.NET - Indonesia saat ini menjadi satu-satunya negara yang bisa menciptakan All Final di sektor tunggal putra Olimpiade.

Hal itu berhasil dilakukan Indonesi saat kedua wakil tunggal putra mereka, Ardy Wiranata dan Alan Budi Kusuma sukses menembus final Olimpiade Barcelona 1992 silam.

Kala itu, Alan Budi Kusuma keluar sebagai pemenang medali emas dalam derbi Indonesia itu.

Setelah Ardy dan Alan, belum ada pebulu tangkis senegara yang bisa menciptakan hal serupa.

Namun, di edisi 2024 kali ini, peluang itu ada di kubu tim Denmark.

Melihat dari drawing sektor tunggal putra, ada kemungkinan Axelsen dan Antonsen menciptakan All Denmark Final di Olimpiade Paris 2024.

Eks pebulu tangkis Denmark, Jim Laugesen pragmatic4d optimis bahwa peluang itu terbuka untuk Axelsen dan Antonsen.

Tapi, tentu saja untuk mewujudkan hal tersebut, Antonsen dan Axelsen harus berhasil mengalahkan lawan-lawannya di sepanjang perjalanan menuju final.

"Masih ada jalan panjang yang harus dilalui sebelum Anders Antonsen atau Viktor Axelsen bisa tampil di final Olimpiade.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Punya Latar Belakang Bulu Tangkis yang Mengakar, Rival Fajar/Rian Akui Dibantu Pamannya