Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Tech3 pasang target besar untuk MotoGP 2025 usai gaet dua pembalap anyar termasuk rekan Francesco Bagnaia, Enea Bastianini.
Bukan kaleng-kaleng, mereka ingin naik podium di sepanjang musim.
Target besar itu diungkap oleh Manajer Tim Tech3, Nicolas Goyon.
Dia begitu percaya dengan kapasitas Bastianini serta Vinales.
Di matanya, kedua pembalap tersebut adalah joki-joki juara.
Harapan ini tentu cukup beralasan, terlebih lagi jika berkaca dengan performa mereka.
Pada musim 2024, keduanya sudah sama-sama rasakan manisnya naik podium.
"Akhirnya semuanya beres," ujar Goyon, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Sekarang kami bisa membahas hal ini."
Baca Juga: Dani Pedrossa Alami Masalah Kesehatan Serupa Casey Stoner, Begini Pengakuannya
"Enea dan Maverick adalah dua pemenang balapan."
"Hal ini cukup baru bagi kami Tech3."
"Mereka adalah pembalap yang bisa menang tiap pekannya."
"Keadaan tidak punya pembalap debutan ini jadi baru bagi kami dan juga KTM."
"Targetnya adalah menang, naik podium sepanjang pekan," sambungnya.
Tak hanya dari faktor pembalap, Goyon semakin yakin berkat dukungan KTM.
Tidak tanggung-tanggung, dia bahkan mulai berani menatap peluang untuk menjuarai kejuaraan.
"Saya yakin kerja keras dari KTM bakal membuat sepeda motor kami dalam kondisi terbaik," terangnya.
Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Ini Pembalap Terbaik Versi Fabio Quartararo
"Target besarnya adalah memenangkan kejuaraan."
"Saya pikir kami berada di jalan yang tepat," tambah Goyon.
Menarik menantikan aksi dua pembalap ini musim depan.
Pasalnya mereka bakal sama-sama menjajal sepeda motor yang belum pernah dirasakan sebelumnya.
Sebagai tambahan informasi, Bastianini merupakan pembalap Ducati.
Sementara itu, Vinales datang dari pabrikan asal Italia lainnya, Aprilia.