Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky angkat bicara terkait potensi meracik ulang pasangan-pasangan terbaiknya.
Malaysia diketahui belum berhasil meraih emas di cabor bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 seperti harapan mereka.
Kini, mereka pun akan fokus mempersiapkan diri untuk kompetisi Olimpiade Los Angeles 2028 mendatang.
Di tengah persiapan tersebut, Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) , Rexy Mainaky menegaskan tidak akan memisahkan tiga pasangan terbaik pelatnas di sektor ganda.
Meski beberapa negara lain mencoba membongkar pasang duo mereka, Malaysia akan tetap mempertahankan tiga wakil terbaik mereka yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.
Rexy yakin ketiga pasangan itu sudah solid, mereka tak butuh dibongkar pasang tapi hanya perlu disempurnakan.
"Kami tidak berniat untuk memecah pasangan kami," kata Rexy.
"Kami melihat ada perkembangan yang positif."
"Contohnya Aaron dan Wooi Yik, meskipun mereka mungkin tidak mengalami peningkatan dari perunggu yang mereka raih di Tokyo, namun keinginan mereka untuk meraih emas lebih kuat dari sebelumnya."
Baca Juga: Duo Ganda Putra Malaysia Ingin Seperti Ahsan/Hendra, Sebut Potensinya Belum Keluar Sepenuhnya