Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Japan Open 2024 - Habisi Lawan dalam 39 Menit, Ester Nurumi Jaga Asa Indonesia di Sektor Tunggal Putri

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 21 Agustus 2024 | 10:23 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo menangi babak pertama Japan Open 2024 (IZHAR KHAN/AFP)

JUARA.NET - Tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil menjadi wakil Indoneia berikutnya yang lolos ke babak kedua.

Bertarung pada Rabu (21/8/2024), Ester harus berhadapan dengan wakil Thailand, Pornpicha Choeikeewong.

Menghadapi Choeikeewong Ester tampil menjanjikan sejak awal dengan meraih enam poin beruntun.

Setelah berhasil unggul dengan skor 6-0, Ester kecolongan satu poin lewat pengembaliannya yang dinyatakan keluar.

Walau beberapa kali kembali kecolongan poin, tunggal putri Indonesia itu terus mempertahankan keunggulan hingga jeda interval dengan skor 11-5.

Usai jeda interval, Ester berhasil menambah poin setelah pengembalian Choeikeewong membentur net.

Perebutan poin terus berlanjut di anatra kedua kubu, Choeikeewong terus mencoba menyusul perolehan skor Ester tapi tak kunjung berhasil hingga akhir.

Ester pun berhasil mengamankan gim pertam lewat adu net dengan Choeikeewong.

Baca Juga: Rekap Hasil Japan Open 2024 - Lima Wakil Indonesia Mulai Petualangan dengan Sempurna

Memasuki gim kedua, pertandingan berlangsung lebih ketat dari sebelumnya.

Ester kali ini tertinggal lebih dulu di awal permainan berhasil menyusul dan menyamakan keadaan.

Kedua pebulu tangkis beberapa kali mengalami kedudukan seimbang hingga akhirnya Ester unggul tipis di jeda interval.

Pengembalian Chooeikeewong yang keluar menguntungkan Ester yang memimpin dengan skor tipis 11-9.

Saat permainan dimulai kembali, Ester kecolongan poin lebih dulu usai belum berhasil mengantisipasi serangan Chooeikeewong.

Wakil Thailand itu sedikit demi sedikit menambah poin hingga menyusul di poin 14-14.

Persaingan pun lantas makin sengit, kedua pebulu tangkis berusaha keras mendapatkan poin tambahan.

Ester lantas berhasil meraih match point lebih dulu di posisi skor 20-16 setelah permainan net Choeikeewong gagal.

Tunggal putri Indonesia itu lantas menutup laga dengan smash yang dilancarkannya.

Ester memastikan diri menang dalam pertarungan dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-17 dalam 39 menit.

Dengan kemenangan ini, Ester dipastikan lolos ke babak kedua menjaga asa Indonesia di tunggal putri masih menyala.

 
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P