Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Ada Cadangan, Jake Paul Optimis Kondisi Mike Tyson Prima

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 4 September 2024 | 13:00 WIB
Jake Paul optimis Mike Tyson mampu tampil prima di bulan November mendatang (FIGHTMAG.COM)

JUARA.NET - Jake Paul menegaskan bahwa tidak akan ada cadangan untuk memback-up duelnya dengan Mike Tyson.

Jake Paul dan Mike Tyson diketahui tengah bersiap untuk melakukan duel tinju pada November mendatang.

Sejatinya mereka dijadwalkan berhadapan pada Juli lalu, tapi karena kondisi kesehatan Mike Tyson, duel itu harus tertunda hingga November.

Di duel kali ini, Jake Paul percaya diri bahwa kejadian serupa tak bakal terjadi.

Jake Paul menegaskan bahwa Mike Tyson dalam kondisi prima, sehingga tidak perlu ada pertarungan cadangan lain untuk duelnya nanti.

"Saya tidak memiliki kekhawatiran," kata Jake Paul.

"Dia baik-baik saja. Dia sangat sehat di belakang layar dan merasa hebat," lanjutnya.

Jake Paul lantas melanjutkan bahwa dia tidak pernah menganggap enteng duel tinju mereka.

Baca Juga: Alex Pereira Tak Main-main Soal Turun Kelas, Mulai Ancam Dricus Du Plessis Terang-terangan

"Pertarungan profesional berarti perang dan saya tidak menganggap enteng. Anda bisa terluka parah atau cedera di sana."

"Jadi, jika Anda tidak berada di sana untuk berperang, maka sebaiknya Anda keluar saja," tambah Paul.

Duel tinju antara Jake Paul dan Mike Tyson memang sempat menimbulkan pro dan kontra.

Pasalnya, Mike Tyson berada di usia yang hampir mencapai kepala enam, tahun ini ia berada di usia 58 tahun.

Sementara itu, ia harus melawan Jake Paul yang puluhan tahun lebih muda darinya.

Kondisi ini membuat duel tinju Jake Paul dan Mike Tyson dianggap kurang tepat karena fisik yang tak sepadan.

Tapi ada juga yang percaya bahwa Mike Tyson mampu mengalahkan Jake Paul terlepas dari kondisi fisiknya yang makin menua.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P