Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Hal Ini, Islam Makhachev di Atas Manusia Senapan Mesin UFC

By Fiqri Al Awe - Rabu, 4 September 2024 | 17:30 WIB
Islam Makhachev digadang-gadang lebih sakti dari Manusia Senapan Mesin UFC, Max Holloway. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

JUARA.NET - Islam Makhachev mendapatkan pengakuan dari pengamat tarung kondang, Joe Rogan yang menilainya lebih ngeri dari Manusia Senapan Mesin UFC, Max Holloway.

Petarung asal Rusia itu baru saja mempertahankan gelarnya beberapa waktu lalu.

Dihadapkan dengan Dustin Poirier, dia sukses menggondol kemenangan kuncian.

Kehebatan Makhachev turut mendapatkan sorotan dari Rogan.

Dia mengakui betapa rekan Khabib Nurmagomedov tersebut.

Sosoknya bahkan dinilai lebih mengerikan dari petarung yang digadang-gadang sebagai Manusia Senapan Mesin, Max Holloway.

Sebagai tambahan informasi, petarung asal Amerika Serikat itu pernah menjadi juara.

Sayang, kekuasaannya di kelas bulu berlangsung singkat.

Munculnya nama Alexander Volkanovski membuat dirinya lengser dari tahkta.

Baca Juga: Tidak Ada Cadangan, Jake Paul Optimis Kondisi Mike Tyson Prima

Satu hal menarik dari Holloway adalah catatan bertarungnya.

Dia merupakan pemilik rekor jumlah serangan terbanyak dalam satu pertarungan.

Torehan 400-an serangan di duel kontra Cory pada tahun 2021 kemarin membuatnya layak menyandang sebagai Manusia Senapan Mesin UFC.

"Jika Anda membahas petarung paling komplet, maka biasanya Max Holloway dan Ilia Topuria yang muncul," ungkap Rogan, dilansir Juara.net dari Sport-Express.ru.

"Tetapi, saya sendiri akan menyebut Islam Makhachev yang pertama."

"Tekniknya sungguh impresif."

"Dia bisa meng-KO lawan dengan tendangan sama seperti Jon Jones."

"Masalah dengan Jon adalah dia punya cedera bahu."

Baca Juga: Alex Pereira Tak Main-main Soal Turun Kelas, Mulai Ancam Dricus Du Plessis Terang-terangan

"Dengan begitu, kiprahnya di kelas berat kurang menyajikan," imbuhnya.

Terlepas dari hal itu, Makhachev belum mendapatkan jadwal duel.

Raja kelas ringan ini sejatinya sempat dikabarkan siap bertarung untuk bulan Oktober mendatang.

Namun, cedera memaksanya tak buru-buru naik oktagon.

Banyak lawan yang bisa menjadi musuh Makhachev.

Salah satu yang dikait-kaitkan erat dengannya adalah Arman Tsarukyan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P