Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hong Kong Open 2024 - Sabar/Reza Pulangkan Unggulan Malaysia, Indonesia Amankan Tiket Final Lebih Awal

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 13 September 2024 | 13:18 WIB
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil lolos semifinal Hong Kong Open 2024 (PBSI)

JUARA.NET - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil tampil baik di babak perempat final Hong Kong Open 2024.

Setelah berhasil menumbangkan duo China di babak 16 besar, Sabar/Reza diadang lawan unggulan pada laga perempat final Hong Kong, Jumat (13/9/2024).

Dalam laga tersebut, Sabar/Reza berhadapan dengan unggulan ketujuh turnamen asal Malaysia, Man Wei Choong/Kai Wun Tee.

Menghadapi Man/Kai, Sabar/Reza menjalani duel yang ketat sejak awal.

Namun, pasangan Indonesia yang berhasil unggul di jeda interval dengan skor 11-8 itu terus mempertahankan keunggulan mereka hingga gim pertama berakhir.

Di gim kedua, pertandingan kembali berjalan dengan sengit, tapi lagi-lagi Sabar/Reza berhasil unggul dengan skor tipis 11-9 di jeda interval.

Saat permainan kembali dimulai, perebutan poin sengit berlanjut, Man/Tee menyamakan keadaan dengan meraih dua poin beruntun.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Beda Nasib Dua Wakil Indonesia, Ana/Tiwi Tumbang, Leo/Bagas Habisi Duo Korea Selatan dalam 28 Menit

Meski begitu, Sabar/Rez terus memimpin perolehan poin meski sempat terguling di lapangan menjelang akhir gim kedua.

Pasangan independen asal Indonesia itu pada akhirnya menutup laga dalam dua gim dengan skor 21-18, 21-15.

Kemenangan Sabar/Reza ini memastikan Indonesia berhasil mengamankan satu tiket final lebih awal.

Pasalnya, Sabar/Reza akan berhadapan dengan wakil Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana di babak semifinal esok hari.

Leo/Daniel sebelumnya telah lebih dulu lolos ke babak semifinal setelah memulangkan wakil Korea Selatan, Kim Gi Jung/Kim sa Rang.

Selain mengamankan tiket final lebih awal, Indonesia sejatinya sempat memiliki peluang untuk menciptakan All Finals di sektor ganda putra.

Sayangnya, satu wakil ganda putra Indonesia yang menempati pool atas, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana telah gugur di partai sebelumnya.

Pasangan racikan silang PBSI itu harus mengakui ketangguhan wakil unggulan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dalam duel dua gim.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P