Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Senasib Mike Tyson, Lennox Lewis Alami Kekalahan Pertama dengan Tragis Gara-gara Remehkan Lawan

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 24 September 2024 | 06:00 WIB
Lennox Lewis kalah KO di ronde 2 dari Oliver McCall pada 24 September 1994 di London. (X.COM @WBCBOXING)

JUARA.NET - Senasib dengan Mike Tyson, Lennox Lewis mengalami kekalahan pertama sepanjang kariernya gara-gara meremehkan lawan pada sejarah hari ini 30 tahun yang lalu.

Pada 1990, jagat tinju dibuat terhenyak saat Tyson kalah untuk pertama kalinya.

Petinju yang mengalahkan Si Leher Beton bukan sosok terkenal tetapi hanya Buster Douglas.

Belakangan terungkap kalau Tyson meremehkan Douglas.

Bukannya mempersiapkan diri dengan baik, Iron Mike malah berpesta pada malam sebelum pertarungan.

"Dia hanya seorang amatir. Saya bahkan akan mengalahkannya jika tidak tidur selama 5 minggu," kata Tyson ketika itu.

Mike Tyson secara tragis kemudian kalah KO di ronde 10 dari Douglas.

Sekitar 4 tahun berselang, seorang legenda tinju lainnya menyusul Tyson mengalami kekalahan pertama gara-gara meremehkan lawan.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Tak Terkalahkan Sepanjang Karier, Rocky Marciano Jadi Raja Tinju Dunia Kelas Berat 

Orang itu adalah petinju asal Inggris, Lennox Lewis.