Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Petarung UFC, Kayla Haririson menyatakan tak masalah jika harus bertarung dua kali dalam sehari di UFC 307.
Jawara kelas bantam wanita UFC, Raquel Pennington akan melakukan duel pertahanan gelar juara menghadapi Julianna Pena pada co-event UFC 307 akhir pekan mendatang.
Di hari yang sama, Kayla Harrison dijadwalkan bertarung menghadapi Ketlen Vieira di UFC 307.
Namun, meski sama-sama telah memiliki pertarungan, Kayla Harrison menyatakan tak keberatan jika dia menjadi petarung cadangan untuk duel Pennington vs Pena.
Harrison menegaskan bahwa dia siap bertarung jika sesuatu terjadi pada salah satu peserta duel co-main event UFC 307 tersebut.
Eks petarung PFL itu menyatakan siap berduel jika dipanggil meski baru saja menyelesaikan pertarungannya dengan Vieira.
"Itulah yang saya dengar," kata Harrison kepada MMA Fighting tentang ide dirinya menjadi petarung cadangan untuk duel gelar juara kelas bantam wanita.
"Maksud saya, itulah yang saya rencanakan."
"Pola pikir saya adalah Ketlen Vieira, menghajarnya dan bersiap untuk hal yang tak terduga."
"Jika saya harus masuk dalam waktu singkat dan berlaga, saya akan melakukannya, tentu saja."
"Seribu persen.Dalam waktu 30 detik, saya akan maju."
"Bahkan setelah saya melawan Ketlen, jika seseorang terluka di balik layar, saya akan tetap bertarung dalam laga itu," terangnya.
Harrison sepertinya tak akan menolak tantangan yang datang padanya.
Tapi terlepas dari komentarnya, Harrison baru saja memulai perjalannya di UFC pada tahun ini.
Ia melakukan duel debutnya di UFC menghadapi Holly Holm pada UFC 300 di bulan April lalu.
Dalam laga tersebut, ia berhasil menang secara submission lewat kuncian rear-naked choke.