Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking BWF Terbaru - Fikri/Daniel Bergerak saat 10 Besar Tak Ada Gejolak

By Fiqri Al Awe - Rabu, 2 Oktober 2024 | 10:30 WIB
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin naik peringkat saat posisi 10 besar tak ada perubahan pada ranking BWF terbaru. (PBSI)

JUARA.NET - Tak ada perubahan yang terjadi di ranking BWF terbaru posisi 10 besar, sedang Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin makin melesat.

Ganda putra Indonesia ini memang cukup aktif bertanding dalam beberapa waktu belakangan.

Mereka bahkan mengikuti Macau Open 2024 yang digelar 24-29 September kemarin.

Sayang, perjalanan mereka bisa dibilang cukup singkat.

Mereka harus terhenti pada babak semifinal.

Pasangan Malaysia, Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong menjadi penjagal asa mereka berdua.

Fikri/Daniel dibuat takluk dalam dua gim langsung.

Kekalahan mereka di gim pertama bisa dibilang cukup telak yakni 12-21.

Setelah itu, keduanya kembali takluk dengan skor tipis 19-21.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - China Dominasi Top 10 Ganda Putri Dunia dengan 4 Wakil, Duo Indonesia Ada di Posisi Ini

Meski gagal bawa pulang gelar juara, Fikri /Daniel menorehkan sejumlah poin dari kejuaraan super 300 itu.

Menurut pembaruan Selasa (1/10/2024) mereka melesat delapan tempat.

Keduanya kini bercokol pada peringkat ke-50 dunia.

Saat Fikri/Daniel melesat, tidak ada gejolak yang terpantau pada ranking 10 besar.

Liang Wei Keng/Wang Chang masih jadi pasangan terbaik di dunia.

Ganda putra China itu mengoleksi 96.798 poin.

Di sisi lain, tempat kedua dihuni Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Terdapat satu wakil Indonesia yang bertengger pada peringkat 10 besar dunia.

Baca Juga: Pisah dengan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia, Hendrawan Bilang Begini

Mereka berdua adalah Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto.

Sementara itu, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani naik dua posisi menjadi ke-15.

RANKING BWF TERBARU SEKTOR GANDA PUTRA:

1. Liang Wei Keng/Wang Chang (China) - 96.798 poin.

2. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - 91.753 poin.

3. Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) - 90.415 poin.

4. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) - 88.590 poin.

5. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) - 86.665 poin.

6. He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China) - 83.961 poin.

7. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) - 81.557 poin.

8. Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia) - 73.286 poin.

9. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) - 73.199 poin.

10. Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) - 71.918 poin.

.....

15. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) - 56.980 poin.

23. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) - 48.410 poin.

50. Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Kalahkan (Indonesia) - 31.410 poin.

58. Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (Indonesia) - 28.720 poin.

62. Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) - 27.490 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P