Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Sektor ganda putri dunia punya pasangan nomor 1 dunia yang baru di ranking BWF terbaru pekan ini.
Pasangan ganda putri China, Liu Sheng Shu/Tan Ning diketahui baru saja menelan kekalahan di babak final Denmark Open 2024 akhir pekan lalu.
Dalam laga tersebut, Liu/Tan berakhir tumbang di tangan wakil Jepang, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi dalam dua gim.
Meski berakhir kalah dan harus puas dengan posisi runner up, pasangan Liu/Tan mendapatkan kabar gembira pekan ini.
Duo China itu berhasil menjadi nomor 1 dunia pekan ini.
Tambahan poin yang mereka dapat di kompetisi Denmark Open 2024 tampaknya membantu mereka naik satu peringkat di ranking BWF terbaru.
Berdasarkan ranking BWF yang dirilis pada Selasa (22/10/2024), Liu/Naik berhasil naik ke peringkat nomor 1 dunia.
Sementara itu, rekan senegaranya, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang sebelumnya menduduki posisi nomor 1 dunia, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan mengalami penurunan dua posisi.
Chen/Jia kini berada di posisi ketiga dunia.
Baca Juga: Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia Akhirnya Pilih Sosok Ini Jadi Kepala Pelatih Ganda Putri
Sedangkan posisi kedua diisi oleh wakil Korea Selatan, Baek Ha Na/Lee So Hee.
Duo yang berhasil menembus semifinal Denmark Open 2024 itu juga mengalami kenaikan satu peringkat dari nomor 3 dunia ke posisi dua dunia.
Selain ketiga pasangan tersebut, perubahan juga terjadi pada wakil China dan Korea lainnya.
Pasangan Li Yi Jing/Luo Xu Min naik satu peringkat ke posisi sembilan bertukar dengan wakil Korea, Kim So Yeong/Kong Hee Yong yang turun satu peringkat ke tempat kesepuluh.
Di sisi lain, wakil Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengalami kenaikan dua peringkat.
Apri/Fadia yang pekan lalu ada di posisi ke-13 kini naik dua peringkat ke posisi 11 dunia dan makin dekat ke posisi 10 besar.
Sedangkan rekan senegaranya, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya pratiwi mengalami penurunan tiga peringkat ke tempat 15 dunia.
Berikut Top 10 Ranking BWF Terbaru Ganda Putri
1. Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) 100.346 poin
2. Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan) 98.416 poin
3. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 98.206 poin
4. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) 89.525 poin
5. Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) 81.491 poin
6. Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang) 79.340 poin
7. Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia) 7.193 poin
8. Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan) 67.440 poin
9. Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) 65.440 poin
10. Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan) 64.870 poin
-----
11. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) 58.290 poin
15. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia) 55.014 poin.