Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Umur Masih Bocah SMP, Canelo Alvarez Terpaksa Lakoni Debut Tinju Profesional

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 29 Oktober 2024 | 06:00 WIB
Canelo Alvarez (kiri) melakukan debutnya di atas ring tinju profesional saat masih berusia 15 tahun pada 29 Oktober 2005. (SARAH STIER/AFP)

JUARA.NET - Dengan dirinya masih berusia 15 tahun, Canelo Alvarez sudah melakoni debut di atas ring tinju profesional pada sejarah hari ini 19 tahun yang lalu.

Alvarez saat ini adalah juara dunia di kelas menengah super versi WBA (Super), WBC, WBO, dan The Ring.

Petinju asal Meksiko ini pernah menjadi juara dunia sejati di divisi tersebut dengan juga sempat memegang sabuk IBF.

Bukan itu saja, petinju bernama asli Santos Saul Alvarez Barragan juga pernah menjadi juara dunia di 3 kelas lain.

Sepanjang kariernya, secara resmi Alvarez tercatat telah melakoni 66 pertarungan.

Dari 66 laga itu, dia menang 62 kali, kalah 2 kali, dan imbang 2 kali.

Usia Canelo Alvarez saat ini masih 34 tahun.

Petinju kelahiran Guadalajara pada 18 Juli 1990 ini memang memiliki jumlah pertarungan yang sangat banyak karena memulai kariernya dalam umur yang masih sangat muda.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Liverpool Memulai Rekor Kemenangan Beruntun Terbanyak di Liga Inggris 

Alvarez mulai bertinju di level amatir dalam usia 13 tahun.