Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pertandingan pertama Hylo Open 2024 wakil Malaysia, Kisona Selvaduray bakal sulit di saat tunggal putri yang kerap dikalahkan Gregoria Mariska Tunjung, Line Hojmark Kjaertsfeldt bisa bersantai dahulu.
Kejuaraan super 300 ini bakal mulai digelar Selasa (29/10/2024) mendatang.
Tidak ada tunggal putri Indonesia yang mengikuti turnamen di Jerman kali ini
Meski begitu, jalannya turnamen tetap menarik untuk diikuti.
Salah satu yang menarik perhatian adalah sosok Line Hojmark Kjaersfeldt.
Tunggal putri Denmark itu datang ke turnamen kali ini sebagai unggulan pertama.
Jika tidak ada perubahan, dia bisa dibilang bersantai dahulu.
Bagaimana tidak? Kjaersfeldt harus menunggu calon lawannya dari babak kualifikasi.
Tunggal putri peringkat 20 dunia ini berpeluang besar jadi juara Hylo Open 2024.
Baca Juga: Ganda Putri Malaysia Sambut Hangat Kedatangan Pelatih yang Ikut Andil Ubah Kariernya