Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Tyson Bertekad Bantai Jake Paul, Si Bocah Bermasalah Cuma Amatir di Mata Sang Legenda

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 1 November 2024 | 13:30 WIB
Mike Tyson sebut Jake Paul cuma petinju amatir (FIGHTMAG.COM)

 

JUARA.NET - Legenda tinju dunia, Mike Tyson tampak sangat yakin bisa menghabisi calon lawannya, Jake Paul.

Mike Tyson akan segera kembali tampil di atas ring.

Legenda yang dikenal sebagai salah satu petinju hebat dan brutal di atas ring itu akan turun bertinju kembali menghadapi Jake Paul.

Rencana Mike Tyson ini sempat dikritik banyak orang.

Megingat ia sudah berusa 58 tahun, sementara lawannya, Jake Paul masih berusia 27 tahun.

Itu berarti perbedaan kekuatan fisik mereka akan sangat jauh.

Duel tinju ini pun sempat mendapatkan slentingan tak enak karena dianggap hanya gimmick demi mendapatkan bayaran besar.

Di tengah berbagai spekulasi dan kritik yang muncul, Mike Tyson tampak menunjukkan keseriusannya tampil dalam acara tersebut.

Mike Tyson beberapa kali memperlihatkan dirinya tengah sibuk latihan tinju.

Tak cuma itu, Mike Tyson juga dengan yakin menyatakan dia akan menghabisi Jake Paul di atas ring tinju.

Baca Juga: UFC 309 - Tom Aspinall Berniat Bikin Drama Jelang Jon Jones vs Stipe Miocic

Menurut Mike Tyson, Jake Paul memang petinju yang bagus tapi ia masih tergolong seorang amatir di matanya.

"Saya melihat dia berlarian dan saya harus mencoba menangkap dan membantai dia," ungkap Mike Tyson soal Jake Paul.

"ia adalah petinju kecil yang bagus tapi dia hanya memiliki sepuluh pertarungan yang dianggap sebagai amatir di bidang kami."

"Saya harus menangkapnya dan membantai dia."

"Tidak (saya tidak takut padanya) karena dia naik ke atas ring."

"Jika ibu saya masuk ke dalam ring, dia punya masalah dengan saya."

"Jangan naik ke atas ring jika anda tidak ingin masalah itu terjadi."

"Jake terkadang mempercayai kebohongannya sendiri."

"Saat anda berada dalam sebuah pertarungan besar, anda harus menjadi delusional dan meyakini bahwa anda adalah seseorang yang sebenarnya tidak seperti itu."

"Dia berada dalam banyak masalah," terangnya.

Meski Mike Tyson tampak percaya diri, banyak pihak yang tak terlalu menjagokannya.

Tapi masih ada juga yang optimis bahwa Iron Mike bisa memberi pelajaran pada Jake Paul.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P