Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Marc Marquez menyampaikan pendapatnya soal nasib siap Francesco Bagnaia pada sprint MotoGP Malaysia 2024.
Perjuangan murid Valentino Rossi itu buyar saat melibas putaran ketiga balapan yang mentas Sabtu (2/11/2024).
Dia terjatuh usai berusaha menaklukkan tikungan ke-9 Sirkuit Sepang.
Selepas balapan, Marquez memberikan komentar soal insiden tersebut.
The Baby Alien menilai bahwa tikungan ke-9 memang titik yang krusial.
Pembalap asal Spanyol itu yakni bahwa Bagnaia tidak melakukan kesalahan.
Sebuah wejangan lantas diberikan oleh juara dunia delapan kali tersebut.
Marquez merasa Bagnaia harus lebih mengambil risiko lagi pada balapan besok Minggu (3/11/2024).
"Tikungan ke-9 itu sangat krusial," ungkap Marquez, dilansir Juara.net dari transkrip Crash.net.
Baca Juga: MotoGP Malaysia 2024 - Reaksi Marquez Sabet Podium Kedua pada Sesi Sprint
"Berapa banyak insiden yang sudah kita lihat pada tikungan yang mirip dengan tikungan ke-9 ini?"
"Maksud saya, dia sangat menekan, dia sudah melakukan apa yang harus dia lakukan."
"Besok, dia harus kembali mengambil risiko."
"Dia harus berusaha memenangkan balapan karena itu adalah satu-satunya jalan untuk mendapatkan poin kembali."
"Saat Anda memimpin kejuaraan, semua lebih mudah dikontrol."
"Yang jelas, Martin telah melakukan kerja yang bagus," sambungnya.
Terlepas dari hal itu, Martin memilih tidak terlalu mengomentari kesialan sang rival.
Dia juga sedikit membeberkan apa yang dilakukan saat membelok di tikungan sembilan.
"Saya belum melihat kecelakaan tersebut," ujarnya.
"Saya belum bisa membuat komentar tentangnya."
"Yang jelas, saya juga ada beberapa kali kesulitan pada tikungan ini."
"Terkadang, saya harus melepas rem saat balapan agar tidak terjatuh," imbuh Martin.
Selanjutnya, balapan akan digelar Minggu.
Martinator berpeluang untuk mengunci gelar juara dunia di sesi balapan utama.