Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Mantan jawara UFC, Brandon Moreno menunjukkan penampilan mengesankan di UFC Edmonton hari ini, Minggu (3/11/2024).
Moreno baru saja menyelesaikan duel menghadapi Amir Albazi dengan penampilan yang mengesankan.
Mantan jawara kelas terbang itu tampil menekan sejak awal ronde pertama.
Keduanya kemudian bermain cukup sabar, tetapi Moreno memulai dengan serangkaian jab yang dilanjutkan dengan tendangan kaki dari Albazi.
Keduanya saling melepaskan pukulan jab, Moreno mencatat serangan jab dan beberapa tendangan ke tubuh.
Tak lama, Moreno mendaratkan pukulan kanan yang solid, memberikan tekanan pada Albazi.
Di pertengahan ronde, Moreno terus melayangkan jab sementara Albazi merespons dengan tendangan rendah.
Moreno tetap agresif hingga akhir ronde, ia sempat melakukan beberapa pukulan kanan lagi dan menambahkan serangan tendangan ke arah kaki sebelum ronde pertama berakhir.
Di ronde kedua, Moreno memulai dengan serangan, ia langsung menghantamkan dua tendangan kaki kanan yang mengenai sasaran.
Baca Juga: UFC 309 - Sempat Bicara Soal Pensiun, Stipe Miocic Kini Justru Ragu Jelang Duel Lawan Jon Jones
Moreno kembali tampil mendominasi, ia menunjukkan serangan dan pertahanan yang kuat.
Mantan jawar akelas terbang itu berhasil mempertahankan diri dari serangan Albazi dan kembali unggul di ronde kedua.
Memasuki ronde ketiga, Albazi mencoba melawan balik dengan hook kiri yang tajam.
Moreno merespons dengan kombinasi pukulan satu-dua, mata kanan Albazi mulai membengkak, terkena dampak serangan bertubi-tubi dari Moreno.
Moreno terus menyerang dengan tendangan ke tubuh dan kaki, sementara Albazi akhirnya mampu mendaratkan hook kanan yang cukup baik, diikuti serangan lutut.
Namun, Moreno tak tinggal diam, membalas dengan pukulan kanan yang kembali membuat Albazi terhuyung.
Dengan tiga menit tersisa, kedua petarung saling bertukar pukulan. Albazi terlihat lebih baik di ronde ini, tetapi masih kesulitan mengejar keunggulan Moreno.
Pertarungan pun kemudian berlanjut ke ronde keempat, di kesempatan kali ini Moreno kembali tampil agresif.
Meski begitu, Moreno belum berhasil mengakhiri perlawanan Albazi dan laga berlanjut ke ronde kelima.
Albazi tampaknya sangat membutuhkan penyelesaian untuk membalikkan keadaan di ronde ini.
Kondisinya terlihat kurang mendukung, dengan tekanan berat dari Moreno yang terus menghubungkan serangan demi serangan.
Di tengah aksi, ada momen yang mengganggu jalannya pertarungan saat pukulan tak sengaja dari Albazi mengenai mata Moreno, memaksa wasit menghentikan duel sejenak.
Setelah beberapa detik, pertarungan kembali dilanjutkan tanpa ada pengurangan poin.
Albazi kemudian mencoba strategi dengan melakukan takedown, tetapi Moreno dengan cekatan menangkap dan menggoyahkan Albazi,
Serangan hook kiri Moreno mendarat dengan keras, membuat Albazi kian tertekan.
Albazi mencoba bertahan dengan melakukan clinch, mendorong Moreno ke dinding arena untuk mengurangi intensitas serangan.
Namun, Moreno berhasil membebaskan diri dan kembali menekan.
Wajah Albazi mulai terlihat berantakan akibat rentetan serangan Moreno.
Moreno terus memanfaatkan momen, menyerang dengan pukulan ke arah tubuh dan hook kiri yang kuat.
Sebuah jab keras dari Moreno kembali menghantam Albazi, diikuti tinju kanan yang membuat Albazi hampir tumbang.
Memasuki menit terakhir, Albazi berusaha bertahan dan bahkan mengisyaratkan untuk bergulat di lantai.
Mereka saling berbenturan, tetapi Moreno tetap memegang kendali.
Di akhir, Moreno menutup pertarungan dengan tendangan kapak berputar yang spektakuler.
Bel berbunyi, menandai akhir dari pertarungan intens ini, di mana Moreno jelas mendominasi di detik-detik terakhir.
Moreno pun dinyatakan menang lewat keputusan angka mutlak dengan skor (49-46, 50-45, 50-45).
Berikut Hasil UFC Fight Night di Edmonton, Kanada, Minggu (3/11/2024)
MAIN CARD
Brandon Moreno menang atas Amir Albazi via unanimous decision (49-46, 50-45, 50-45)
Erin Blanchfield menang atas Rose Namajunas via unanimous decision (48-47, 48-47, 48-47)
Brendson Ribeiro menang atas Caio Machado via split decision (28-29, 29-28, 29-28)
Jasmine Jasudavicius def. Ariane da Silva via submission (D’Arce choke) di ronde ketiga.
Dustin Stoltzfus menang atas Marc-Andre Barriault via KO (pukulan) di ronde pertama.
Mike Malott menang atas Trevin Giles via unanimous decision (30-27, 29-28, 29-28)
PRELIMINARY CARD
Aiemann Zahabi menang atas Pedro Munhoz via unanimous decision (30-27, 29-28, 29-28)
Charles Jourdain menang atas Victor Henry via submission (guillotine) di ronde kedua.
Youssef Zalal menang atas Jack Shore via submission (arm triangle) di ronde kedua.
Alexandr Romanov menang atas Rodrigo Nascimento via unanimous decision (30-27, 30-27, 30-27)
Serhiy Sidey menang atasGarrett Armfield via split decision (29-28, 28-29, 29-28)
Cody Gibson menang atas Chad Anheliger via unanimous decision (30-27, 3-27, 30-26)
Jamey-Lyn Horth menang atas Ivana Petrovic via split decision (30-27, 28-29, 29-28)