Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Finish di Belakang Adik Marc Marquez, Pedro Acosta Bilang Begini Soal Hasil MotoGP Malaysia 2024

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 4 November 2024 | 20:30 WIB
Pembalap Red Bull GasGas Tech3, Pedro Acosta bicara soal hasil MotoGP Malaysia 2024 (PAUL CROCK/AFP)

JUARA.NET - Pembalap GASGAS Tech3, Pedro Acosta angkat bicara terkait hasil balapannya di MotoGP Malaysia 2024.

Tim KTM terbilang kurang beruntung pada sesi balapan MotoGP Malaysia 2024.

Dua pembalap tim utama mereka, Brad Binder dan Jack Miller mengalami kecelakaan di awal lap.

Kedua pembalap itu akhirnya tidak bisa mengikuti balapan.

Brad Binder sempat terlihat mencoba melakukan warm up lap, tapi pada akhirnya ia kembali ke garasa dan tak ikut balapan kembali.

Kondisi ini membuat KTM hanya bisa mengandalkan dua pembalap tim satelit mereka, Pedro Acosta dan Augusto Fernandez.

Pedro pada akhirnya finish di posisi kelima, sementara rekan setimnya Fernandez ada di posisi 10.

Usai balapan, Acosta mengakui bahwa dirinya sudah berusaha untuk mendapatkan posisi keempat.

Tapi, kondisinya tak memungkinkan untuk memenangi persaingan dengan Alex Marquez yang meraih posisi keempat.

Baca Juga: Fabio Quartararo Bicara Soal Insiden Mengerikan MotoGP Malaysia 2024, Ikut Lega Jack Miller Baik-baik Saja