Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Jalan terjal dilalui murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli demi memetik poin pada seri Malaysia.
Poin yang dia bisa bawa pulang memang terbilang tidak banyak.
Pembalap Pramac Racing tersebut menggondol dua poin usai finis ke-14.
Namun, rasa lega menyelimuti benak Morbidelli setelah menyelesaikan sesi balapan utama.
Banyak masalah yang mengadang pengguna nomor start 21 tersebut.
Sebelum balapan diulang, Morbidelli sempat punya masalah dengan pelindung lututnya.
Momen redflag atau bendera merah dia manfaatkan untuk memperbaiki masalah tersebut.
"Ini adalah pekan balapan yang berat," ujarnya, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Kami memulai balapan dengan start yang bagus."
Baca Juga: Testimoni Pengamat MotoGP Lihat Rival yang Ditakuti Marc Marquez Beraksi di Seri Malaysia