Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky tegaskan tidak ada tekanan untuk salah satu wakil andalannya di China Masters 2024.
Setelah Kumamoto Masters 2024 selesai, sederet pebulu tangkis akan melanjutkan perjalannya ke kompetisi China Masters 2024.
Salah satu yang dijadwalkan bertarung di China Masters 2024 adalah ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Menjelang laga tersebut, Direktur Kepelatihan BAM, Rexy Mainaky menegaskan bahwa tidak ada tekanan untuk ganda putri Malaysia itu di China Masters 2024.
Pasalnya, mereka hanya diharapakan fokus menjaga momentum mereka untuk persiapan Malaysia Open 2024 tahun depan.
Jadi tidak ada target penuh tekanan yang dibebankan pada mereka.
"Ini merupakan musim yang panjang bagi Pearly-Thinaah, dan tidak ada tekanan bagi mereka di China Masters," kata Rexy.
"Saya ingin mereka menjaga momentum dan siap untuk Malaysia Open tahun depan."
"Setelah China Masters dan WTF, mereka akan berkonsentrasi penuh pada pemulihan dan persiapan untuk ajang kandang Super 1000," terang Rexy.
Tan/Thinaah terbilang kurang beruntung selama berkompetisi di Malaysia Open sejauh ini.