Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - 2 Detik Lebih Ekspres, Rafael Leao Pecahkan Rekor Gol Tercepat di Liga Italia

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 20 Desember 2024 | 06:00 WIB
Penyerang AC Milan, Rafael Leao, merayakan gol tercepat di Liga Italia yang dicetaknya dalam laga melawan Sassuolo pada 20 Desember 2020 di Mapei Stadium. (ALBERTO PIZZOLI/AFP)

JUARA.NET - Sejarah hari ini 4 tahun yang lalu mencatat terukirnya rekor baru gol tercepat di Serie A Liga Italia oleh penyerang AC Milan, Rafael Leao.

Kompetisi 2020-2021 adalah musim penuh pertama Milan ditangani oleh Stefano Pioli.

Pada paruh pertama kompetisi, Il Diavolo Rosso sempat tak terkalahkan dalam 15 laga.

Menang 11 kali dan imbang 4 kali, Milan ketika itu nyaman berada di puncak klasemen dan digadang-gadang bisa meraih gelar juara.

I Rossoneri tampak bersenang-senang dengan tidak pernah gagal mencetak gol selama periode itu.

Tampak sangat mudah menjebol gawang lawan, Milan bahkan mengukir sebuah rekor pada sejarah hari ini, 20 Desember 2020.

Saat itu Tim Merah Hitam berkunjung ke Mapei Stadium untuk menghadapi Sassuolo pada pekan ke-13 Serie A.

Langsung dari kick-off, bola digiring Hakan Calhanoglu dari tengah lapangan mendekati kotak penalti Sassuolo.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - 5 Orang Cetak Gol, 7 Bikin Assist, Liverpool Ukir Kemenangan Tandang Terbesar di Liga Inggris 

Calhanoglu kemudian mengirim umpan daerah mendatar di antara 2 bek Sassuolo.