Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Pada sejarah hari ini 12 tahun yang lalu, Cristiano Ronaldo beraksi hebat saat menjadi kapten Real Madrid untuk pertama kalinya.
Memperkuat Los Blancos sejak 2009, Ronaldo langsung mengambil peran penting di dalam klub Liga Spanyol itu.
Dalam 3 musim pertama, megabintang asal Portugal ini membukukan 146 gol hanya dalam 144 laga.
Di musim keempat, yakni 2012-2013, CR7 mendapatkan status sebagai kapten tim Real Madrid.
Laga resmi pertama di mana Ronaldo menjadi kapten Real Madrid terjadi pada sejarah hari ini, 6 Januari 2013.
Madrid menjamu Real Sociedad dalam laga pekan ke-18 LaLiga di Santiago Bernabeu.
Tim asuhan Jose Mourinho masuk ke pertandingan perdana tahun 2013 itu dengan kondisi tidak bagus.
Sebelum pergantian tahun, Madrid tidak pernah menang dan kalah 2 kali dalam 3 laga Liga Spanyol serta Piala Spanyol.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Man United Rekrut Bek Legendaris Setara Cristiano Ronaldo
Mereka seperti akan mengalami kesulitan lagi saat melawan Sociedad.
Madrid unggul cepat di menit ke-2 setelah Karim Benzema lolos dari jebakan offside untuk menyelesaikan umpan Sami Khedira.
Namun, hanya 4 menit berselang, kiper Real Madrid, Antonio Adan, menerima kartu merah langsung karena melanggar Carlos Vela di kotak terlarang.
Sociedad menyamakan skor setelah Xabi Prieto sukses mengeksekusi penalti.
Si Putih unggul lagi di menit ke-35 lewat sepakan tumit Khedira menyusul sepak pojok Ronaldo yang sempat ditembak Ricardo Carvalho.
Akan tetapi, Sociedad kembali membalas dengan cepat hanya 5 menit setelah tertinggal.
Prieto mencetak gol keduanya memanfaatkan kesalahan lini belakang Real Madrid.
Di babak kedua, Kapten Ronaldo maju memimpin pasukannya untuk memetik kemenangan.
Dia mencetak 2 gol hanya dalam selang waktu 2 menit.
Di menit ke-68, CR7 meneruskan umpan Benzema ke kotak penalti dengan sepakan kaki kirinya.
Pada menit ke-70, Ronaldo membawa Madrid unggul 4-2 dengan sebuah eksekusi tendangan bebas langsung yang gagal dibendung kiper Sociedad, Claudio Bravo.
Prieto masih sempat melengkapi hattrick pada menit ke-76.
Namun, Ronaldo membuat Sociedad juga bermain dengan 10 orang.
Pada menit ke-80, Dani Estrada menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Ronaldo.
Real Madrid yang dikapteni Cristiano Ronaldo untuk pertama kalinya akhirnya berhasil mengamankan kemenangan 4-3.
Kompetisi 2012-2013 tercatat sebagai musim tertajam kedua Ronaldo selama membela El Real.
Dia membukukan 55 gol di semua kompetisi, hanya kalah dari catatan 60 gol pada musim sebelumnya.