Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Sumbang Kemenangan Pertama Malaysia, Tunggal Putri Negeri Jiran Buktikan Bisa Diandalkan

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 12 Februari 2025 | 10:36 WIB
Hasil Kejuaraan Beregu campuran Asia 2025 ( ISTIMEWA )

JUARA.NET - Tunggal putri Malaysia, Karupathevan Letshanaa membuktikan tekadnya di laga pertama Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025.

Letshanaa menjadi angin segar bagi Malaysia di laga pertama Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 menghadapi Hong Kong, Rabu (12/2/2025).

Dalam laga tersebut, Malaysia tertinggal lebih dulu dengan skor 0-1 setelah ganda campuran andalan mereka, Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin tumbang.

Pasangan ganda campuran pelatnas itu tumbang di tangan duo Tang Chun Man/Ng Tsz Yau.

Setelah rekannya tumbang di partai pertama, tunggal putri Karupahevan Letshanaa menjadi harapan Malaysia di partai kedua.

Turun sebagai wakil kedua Malaysia, Letshanaan berhasil mengemban tugasnya dengan baik.

Tunggal putri Malaysia itu tampil menjanjikan sejak gim pertama melawan Saloni Samirbhai Mehta.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 - Merana Ditikung Duo yang Didampingi Flandy Limpele, Malaysia Tertinggal 0-1

Lethsanaa yang unggul mengamankan gim pertama lebih dulu.

di gim kedua, perebutan poin berlangsung dengan ketat.