Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.NET - Shayne Pattynama paling nganggur, Jay Idzes dan Rafael Struick menjadi teman berbuka pendukung timnas Indonesia pada laga pamungkas jelang jeda internasional.
Para pemain timnas di luar negeri masih harus membela klubnya akhir pekan ini, 15-17 Maret 2025.
Sebelum nantinya pasukan Garuda memenuhi panggilan tim nasional.
Pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert, telah mengumumkan 27 pemain yang dipanggil.
Ditambah tiga nama baru, 30 pemain rencananya disiapkan lawan Australia dan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
21 pemain berasal dari klub-klub luar negeri, sisanya 9 dari Liga 1.
Para pemain abroad masih menjalani pertandingan bersama klubnya akhir pekan ini.
Kapten timnas, Jay Idzes, menantang tim papan atas Serie A Italia, Napoli.
Jay memperkuat Venezia FC Vs Napoli pada Minggu (16/3/2025) sore WIB.