Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terbukti Bersalah, De Porras Dijatuhi Sanksi

By Ade Jayadireja - Jumat, 13 Januari 2012 | 21:20 WIB
Emanuel De Porras
(Istimewa)
Emanuel De Porras

Selain ke Persipura, Komisi Disiplin, hari ini, Jumat (13/1) juga resmi mengeluarkan sanksi kepada Emanuel De Porras. Bukan hanya tak bisa memperkuat klubnya, perilaku buruk pemain asal Argentina itu juga diganjar dengan denda mencapai 50 juta rupiah.

Apabila, sampai batas waktu, 13 Februari 2012 denda belum bayar, Wakil Ketua Komdis, Catur Agus Saptono dalam jumpa pers di Kantor PSSI menyatakan Komdis akan memberi hukuman lanjutan pada De Porras. Ia akan dianggap sebagai pemain yang tidak sah dan diberikan sanksi larangan bermain dipertandingan selanjutnya.

Menurut Catur sendiri, hukuman itu  disepakati setelah Komdisi menimbang segala hal. Tak hanya keterangan dari pelaku tapi juga berdasarkan hasil rekaman pertandingan Persija IPL-Arema, di Stadion Manahan, Solo, 7 Januari lalu, yang memperlihatkan De Porras memukul Gunawan Dwi Cahyo.

"Pengakuannya (De Porras), kepalanya dipukul lebih dulu. Tapi, setelah kami bersama-sama menyaksikan rekaman, ia tak bisa berkilah. Ia akhirnya mengakui dan minta maaf," jelas Catur.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X