Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Persiba, SFC Fokuskan Rotasi

By Benediktus Gerendo Pradigdo - Minggu, 15 Januari 2012 | 10:52 WIB

Sriwijaya FC (SFC) akan menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Gelora Sriwijaya, Minggu (15/1) sore. Dengan padatnya jadwal bermain yang mereka jalani, Pelatih SFC, Kashartadi, hanya fokus pada program recovery dan rotasi pemain.

SFC bertekad memperpanjang rekor lima kali tak terkalahkan sekaligus mengamankan puncak klasemen Indonesia Super League (ISL) saat menjamu Persiba. Namun, singkatnya waktu istirahat usai menghadapi Persegres Gresik United yang membuat fisik Ponaryo Astaman dkk. belum sepenuhnya bugar, menjadi kendala tersendiri. Berbeda dengan Persiba yang memiliki istirahat lebih lama karena penundaan yang terjadi di laga terakhir.

Dengan alasan padatnya jadwal itu, Pelatih SFC, Kashartadi, hanya memfokuskan persiapan timnya pada program recovery dan melakukan rotasi pemain, tergantung siapa yang dalam kondisi benar-benar siap untuk diturunkan.

"Fokus utama kami saat melawan Persiba adalah recovery mengingat jadwal yang kami jalani cukup padat. Partai melawan Persiba pasti akan sulit untuk SFC, apalagi mereka punya waktu istirahat yang lebih lama karena partai terakhir Persiba mengalami penundaan," ungkap Kashartadi.

"Kualitas pemain cadangan SFC sebenarnya tidak jauh berbeda, kebetulan sekarang yang dimainkan masih belum berubah," tambah Arsitek Laskar Wong Kito itu mengenai kemungkinan terjadinya rotasi pemain pada pertandingan ini.

Selain fokus pada persiapan timnya sendiri, Kashartadi juga tak lupa mewaspadai lini serang Persiba yang berbahaya. Nama-nama pemain asing seperti Kenji Adachihara,  Matsunaga Shoe, dan Aldo Baretto, menjadi perhatian khusus bagi SFC.

"Yang jelas Persiba merupakan tim yang memiliki lini penyerangan yang cukup berbahaya. Tiga pemainnya, Kenji, Matsunaga, dan Aldo Baretto, harus diwaspadai lini belakang kami," ungkapnya.

/Haryanto Kurusetra




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X