Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Pra-Kongres, Tim Manifesto Gelar Diskusi

By Peksi Cahyo Priambodo - Rabu, 18 Januari 2012 | 20:05 WIB
KPSI akan gelar diskusi.
Arief Bagus/Bolanews
KPSI akan gelar diskusi.

Kongres, 21 Januari mendatang, KPSI lewat tim manifesto-nya akan menggelar diskusi dengan anggota PSSI lebih dulu. Rencananya, diskusi tersebut akan dilakukan, Jumat (20/1) mendatang.

Diskusi itu sendiri, kata Hardi Hasan, Ketua Tim Manifesto sekaligus Ketua Pengprov DKI Jakarta bertujuan untuk membicarakan program PSSI ke depan.

"Ada tiga poin yang akan didiskusikan, yakni infrastruktur, sistem pembinaan, dan membuat sepak bola jadi industri yang bisa dijual. Jadi, tidak menggunakan dana APBD lagi," jelas Hardi di kantor KPSI, Rabu (18/1).

Untuk menyempurnakannya, Tim Manifesto, kata Hardi akan mengundang pakar-pakar di dalam diskusi tersebut. "Pakar-pakar itu akan memberi rujukan kepada kepengurusan."

"Jadi, siapapun ketua umumnya, manivesto ini akan menjadi acuan sekaligus menjadi gambaran untuk program-program kita ke depan," tutup Hardi.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X