Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fish Kecewa Dikalahkan Falla

By Lilianto Apriadi - Rabu, 18 Januari 2012 | 21:22 WIB
Mardy Fish
Getty Images
Mardy Fish

Memasuki putaran kedua turnamen Australia Terbuka, sejumlah petenis unggulan mulai bertumbangan. Unggulan delapan, Mardy Fish, gagal melaju ke putaran ketiga.

Dalam pertandingan ketat di Melbourne Park, Rabu (18/1), Fish tidak mampu menandingi kehebatan petenis Kolombia, Alejandro Falla. Fish akhirnya kalah dalam laga melelahkan itu dengan skor 7-6 (4), 6-3, 7-6 (6).

Sepanjang pertandingan, Fish terlihat tidak nyaman dan frustasi untuk meladeni pengembalian bola Falla. Hasilnya, dalam laga itu, Fish membuat 58 unforced errors. Fish juga gagal memanfaatkan momentum untuk merebut set ketiga ketika servisnya gagal membuahkan poin.

Permainan petenis Amerika Serikat itu semakin berantakan karena ia sulit mengontrol emosi. Kekecewaan Fish di lapangan berlanjut hingga saat jumpa pers. Fish menuduh taktik pemberian medis kepada Falla yang dilakukan berkali-kali karena ia mengalami kram merupakan sebuah tipuan bagus. Fish menduga taktik itu merupakan cara Falla untuk lebih banyak beristirahat.

"Tidak terlihat ia mengalami kesakitan yang serius. Jadi saya rasa taktik itu merupakan cara yang bagus darinya," keluh Fish dalam jumpa pers, usai pertandingan.

"Saya bertanggung jawab atas kekalahan ini. Saya melihat sekitar tiga atau empat kali ia memanggail pelatihnya. Taktik itu membuat permainanku menurun di set kedua dan ia mampu memanfaatkan momentum untuk bangkit," tambah Fish kepada AP.

Kekalahan ini memupuskan harapan Fish untuk melangkah lebih jauh di grand slam awal tahun ini. Sementara pada putaran ketiga, Falla akan melawan Philipp Kohlschreiber. Petenis Jerman itu melaju ke putaran ketiga setelah Pere Riba mengundurkan diri ketika skor 6-0 dan 4-0 di putaran kedua.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X