Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tundukkan Genoa 2-1, Inter ke Perempat Final

By Husein Noval - Jumat, 20 Januari 2012 | 04:54 WIB
Andrea Poli, menciptakan gol pertamanya bersama Inter. (Getty Images)
Andrea Poli, menciptakan gol pertamanya bersama Inter. (Getty Images)

1, Jumat (20/1) dini hari WIB.

Dalam laga ini Claudio Ranieri menurunkan Wesley Sneijder sejak menit pertama. Ini adalah kali pertama Sneijder menjadi starter usai pulih dari cedera.

Berbekal kemenangan di derby della Madonniana pekan lalu, Nerazzurri tampil percaya diri. Buktinya baru sembilan menit berlangsung publik di Giuseppe Meazza sudah bersorak kegirangan menyambut gol indah Maicon.

Sang juara bertahan baru bisa menggandakan kemenangan di babak kedua melalui pemain mudanya, Andrea Poli, tepatnya di menit ke-49. Bagi mantan punggawa Sampdoria, ini merupakan gol pertamanya bersama Inter.

Tertinggal dua gol membuat Genoa bermain terbuka. Setelah mencoba beberpa kali, Rossoblu akhirnya memperoleh gol melalui Valter Birsa. Sayang, gol itu tercipta di menit ke-92 dan sudah terlambat bagi sang tamu untuk menyamakan kedudukan.

Hasil ini membawa Inter ke perempat final dan akan berhadapan dengan tim tangguh Napoli di Stadion San Paulo.

Inter: Castellazzi; Maicon, Cordoba, Ranocchia, Zanetti; Faraoni, Cambiasso, Poli (Nagatomo 76), Obi; Sneijder (Alvarez 80); Castaignos (Zarate 63)

Genoa: Lupatelli; Sampirisi, Granqvist, Moretti, Rossi (Constant 27) (Marchiori 54); Kucka, Seymour, Birsa; Jorquera; Pratto, Ze Eduardo (Sculli 69)


Editor : Husein Noval


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X