Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ainge Pertimbangkan Pecah Big Three

By Eko Widodo - Jumat, 20 Januari 2012 | 10:35 WIB
Trio Big 3 Celtics, kebersamaan terakhir?
Getty Images
Trio Big 3 Celtics, kebersamaan terakhir?

Boston Celtics tengah mengalami musim tak mengenakkan. Di klasemen overall wilayah Timur, Paul Pierce dkk terlempar dari 8 besar. Kritikan demi kritikan pun dilemparkan.

Salah satu kritikan pedas adalah Celtics terlalu tua. Era permainan cepat di NBA membuat Celtics sering kehabisan bensin.

Kritik itu akhirnya ditanggapi presiden klub Celtics, Danny Ainge. Isu peremajaan umur mengapung. "Saya tak segan akan meremajakan pemain sebanyak mungkin," ungkap Ainge kepada Boston Globe.

"Saya tak segan merombak Big Three sekalipun," tambah Ainge. Big Three yang dimaksud adalah Ray Allen, Kevin Garnett, dan Paul Pierce.

"Dengan memiliki banyak pemain berusia di atas 30 tahun, untuk saat ini sangat sulit bersaing. Ada 15 tim yang menurut saya tidak akan jadi juara NBA sebab memiliki banyak pemain di atas 30 tahun," kata Ainge.

Allen dan Garnett akan berakhir di bulan Juni. Pierce pun akan mengevakuasi kontrak. "Adalah tugas saya untuk mengevaluasi," tambah Ainge.

Selain isu umur, Boston bermasalah dengan point guard Rajon Rondo. Rondo mengalami cedera pergelangan tangan kanan lawan Raptors, kemarin. Jika absen, posisi Rondon diisi Avery Bradley.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X