Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Akan Jatuhkan Sanksi ke Anggota Pra Kongres

By Benediktus Gerendo Pradigdo - Jumat, 20 Januari 2012 | 15:13 WIB
Saleh Mukadar
Dwi Ari Setyadi/Bolanews
Saleh Mukadar

Belhotel, Jakarta, Sabtu (21/1). Demikian kata Saleh Mukadar, Deputi Sekjen Bidang Kompetisi PSSI di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (20/1).

PSSI lewat Djohar Arifin Husin, sang Ketua Umum PSSI, kata Saleh sudah mengirim surat edaran kepada seluruh anggota. Isinya mengajak seluruh anggota untuk tidak hadir di dalam Pra Kongres karena bukan kegiatan PSSI.

"Dua hari lalu, Ketum sudah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh anggota untuk tidak mengikuti aktivitas di luar PSSI, termasuk menghadiri Pra Kongres," jelas Saleh. Apabila ngotot hadir, sambung Saleh, PSSI akan menjatuhkan sanksi kepada para anggota tersebut.

Lebih lanjut, PSSI katanya juga tak akan datang, meski nantinya KPSI memberi undangan kepada pihaknya. "Yang datang saja kami hukum. Masa kami datang, tidak mungkin kan?" katanya.

Sebelumnya, saat jumpa pers di kantor KPSI, Rabu (18/1), Tonny Apriliani, Ketua KPSI, menyatakan pihaknya ingin mengundang Djohar Arifin Husin di Pra Kongres. Di acara tersebut Djohar akan diminta keterangan sekaligus guna melakukan rekonsiliasi.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X