Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ajang Balas Dendam Persiba

By Frengky Aruan - Sabtu, 21 Januari 2012 | 13:51 WIB
Indonesia Super League
Indonesia Super League

Persiba Balikpapan akan melanjutkan kiprahnya di pentas ISL (Indonesia Super League) dengan kembali menghadapi tim kuat. Setelah Sriwijaya FC, tim berjuluk Beruang Madu akan dijajal sesama tim Kalimantan Timur, Persisam di Stadion Persiba, Sabtu (21/1).

Tentunya, laga antara kedua tim tersebut akan berlangsung seru. Gengsi sebagai tim kuat asal Kaltim pasalnya akan bermain di dalamnya. Namun, tak dapat dimungkiri, meski bermain di kandang sendiri Persiba akan kesulitan meladeni permainan Persisam.

Maklum, saat ini Pesut Mahakam memiliki sejumlah nama beken dengan kemampuan yang merata di setiap lininya. Sebut saja Fandy Mochtar, Cristian Gonzales, M. Roby, Yongky Ariwibowo, Ronald Fagundez dan beberapa pemain lainnya.

Tapi, hal itu tak lantas membuat Persiba takut. Beruang Madu akan tetap berusaha dengan sepenuh hati. Dua kekalahan, masing-masing di putaran kedua dan final IIC (Inter Island Cup) wilayah Kaltim, November lalu pun akan dijadikan pelecut balas dendam.

"Kalau diingat-ingat, saat di pertandingan putaran kedua IIC, saya menjadi satu-satunya pemain yang paling merasakan sakit hati setelah gol yang saya ciptakan dianulir wasit," terang Sultan Samma. Sayang, rasa sakit itu takkan bisa diobati. Samma tidak bisa main di laga tersebut karena cedera.

Namun, lain halnya dengan I Made Wirawan. Kiper Persiba yang justru tak ikut membela timnya di final IIC lantaran harus memperkuat tim nasional Indonesia di Pra Piala Dunia Zona Asia kini bisa berdiri di bawah mistar gawang Persiba.

"Pada dasarnya, saya tidak mau kebobolan. Apalagi di kandang. Saya berharap kali ini kami bisa membalas dua kekalahan itu," terang I Made.

/Yan Daulaka


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X