Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SSB Pelita Tahan Imbang Juara Bertahan ASIOP

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 22 Januari 2012 | 14:38 WIB
Liga Kompas Gramedia U-14
Liga Kompas Gramedia U-14

1, di Stadion GOR Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (22/1), dalam lanjutan Liga Kompas Gramedia U-14 musim 2012. Pelita sebenarnya sempat unggul di babak pertama, namun bisa disamakan SSB ASIOP lewat titik putih di babak kedua.

Butuh waktu cukup lama bagi anak asuh pelatih Pelita, Herlan Zulfikar, untuk membobol gawang ASIOP. Lewat tendangan keras Heri Herawan dari luar kotak penalti dan merobek gawang ASIOP di menit ke-34. Keunggulan mereka bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua pelatih ASIOP, Mahruzar Nasution, terus memotivasi anak asuhnya untuk memenangi laga tersebut. Lengahnya konsentrasi barisan pertahanan Pelita mampu dimaksimalkan para pemain ASIOP. Pemain belakang Pelita menjatuhkan penyerang ASIOP, Rafi Lazuardi Cholis dan memaksa wasit menunjuk titik putih. Iqbal Yoga Pradana yang ditunjuk sebagai algojo sukses mengeksekusi penalti di menit ke-57 dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Hingga peluit akhir dibunyikan skor tidak berubah.  

Pertandingan lainnya dalam Liga Kompas Gramedia U-14 musim 2012, SSB Kabomania berhasil menghancurkan SSB Persigawa dengan skor 4-0, SSB Pespex dipermalukan 0-6 oleh SSB Rajawali Muda, SSB Tangerang Raya kembali mengalami kekalahan, SSB Jakarta North City menghempaskan SSB Tangerang Raya dengan skor 4-0. Sedangkan SSB GOR Ragunan menang tipis 2-1 atas SSB Laskar Muda.


Editor : Bintang Pradewo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X