Setelah sempat dikabarkan akan bergabung dengan Glasgow Celtic pada saat dibukanya jendela transfer musim panas lalu, Baba Diawara akhirnya memutuskan untuk hijrah ke Sevilla dengan kesepakatan selama empat setengah tahun.
Seperti dilansir Sky Sports, penyerang dari klub Portugal Maritimo itu sebelumnya digadang-gadang segera bergabung dengan Celtic, tapi karena terkendala masalah ijin kerja, ia memutuskan bergabung dengan Los Rojiblancos pada Januari ini setelah lolos tes medis dan menyepakati persyaratan pribadi.
Performa penyerang berusia 24 tahun ini cukup memukau bersama Maritimo di musim ini dan Sevilla pun langsung melakukan pergerakan untuk mendapatkan Diawara sebelum tim-tim lain merekrutnya.
Kehadiran Diawara diharapkan dapat membantu performa lini depan Los Rojiblancos yang cukup kesulitan membobol gawang lawan di musim ini sehingga dapat membantu mereka finis di peringkat enam besar di akhir musim nanti.
Editor | : | Galih Rachdityo |
Komentar