2 atas Tottenhan Hotspur di Stadion Etihad, Minggu (22/1).
Mario Balotelli kembali menjadi pahlawan kemenangan City pada pertandingan ini setelah golnya dari titik penalti menjelang pertandingan babak kedua berakhir, berhasil membuat The Citizens memetik poin penuh dalam laga itu.
Setelah pertandingan usai, Milner memuji usaha keras yang dilakukan oleh rekan-rekan setimnya pada laga itu karena dengan kemenangan ini, posisi City semakin kokoh berada di puncak papan klasemen sementara Premier League.
"Kemenangan atas Spurs artinya sangat besar. Kami menyadari bahwa pertandingan tersebut merupakan sebuah pertandingan besar. Mereka bermain sangat baik, tapi kami lebih baik karena karena mendapat sedikit keuntungan dari pertandingan sebelumnya di kandang mereka," kata Milner pada Sky Sports.
"Sebenarnya mereka juga ingin meraih kemenangan atau sekedar memetik satu poin dari pertandingan ini, dan kami juga menyadari laga akan berlangsung dengan ketat," tambahnya.
"Kami sempat unggul dua gol, tapi mereka berhasil menyamakan kedudukan karena kecerobohan yang kami lakukan. Seharusnya kami bisa mengontrol pertandingan lebih baik lagi dan memastikan memetik pelajaran dari laga itu," cetus gelandang berusia 26 tahun itu.
"Mereka merupakan lawan yang tangguh dan saya pikir pertandingan ini sangat menarik bagi pihak netral, tapi mungkin kami akan membuatnya sedikit membosankan pada pertandingan di lain waktu," tutupnya.
Kemenangan City atas Spurs membuat skuad besutan Roberto Mancini itu tetap bertengger di posisi puncak klasemen sementara Premier League dengan torehan poin 54 dan unggul tiga poin atas Manchester United, yang juga berhasil memetik kemenangan atas Arsenal dengan skor 1-2 pada pertandingan di hari yang sama.
Editor | : | Galih Rachdityo |
Komentar