Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Tolak Tevez, Harapan Milan Membesar

By Eky Rieuwpassa - Selasa, 24 Januari 2012 | 19:36 WIB
Carlos Tevez
Getty Images
Carlos Tevez

Germain, kini peluang Tevez untuk ke klub Prancis itu dinyatakan tertutup. Pihak PSG telah menolak untuk meminang penyerang asal Argentina itu.

Klub Pemuncak klasemen sementara Ligue 1 Prancis itu memutuskan untuk tidak melanjutkan negosiasi dengan pihak Tevez. Permintaan gaji yang tinggi menjadi kendala kepindahan Tevez dari Manchester City.

"Kami telah mengakhiri pembicaraan transfer Tevez. Tidak ada peluang untuk memboyongnya. Transfer Tevez telah berakhir," tandas Direktur Olah raga PSG, Leonardo kepada L’Equipe, Selasa (24/1).

Keputusan yang dibuat PSG itu setelah melalui perhitungan yang detil. "Kami telah melakukan kalkulasi dan telah mengajukan penawaran yang bagus tapi tidak ada kesepakatan yang tercapai. Kami tidak akan melanjutkan pembicaraan untuk merekrutnya," tambah Leonardo.

Langkah PSG untuk tidak meneruskan pembicaraan dengan pihak Tevez membuka peluang bagi AC Milan untuk kembali menjajaki kemungkinan memboyong Tevez. Awal pekan ini, pihak Milan menyatakan masih tertarik untuk mendatangkan Tevez meski telah mencapai kata sepakat dengan Catania perihal kepindahan striker Maxi Lopez.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X