Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stern Setuju Perpanjang, Gordon Malah Menolak

By Eko Widodo - Kamis, 26 Januari 2012 | 16:12 WIB
Eric Gordon, menolak perpanjangan kontrak.
Getty Images
Eric Gordon, menolak perpanjangan kontrak.

Keinginan New Orleans Hornets memperpanjang kontrak guard Eric Gordon selama empat tahun akhirnya disetujui NBA. Komisioner NBA, David J. Stern, sebagai pemegang otorisasi di Hornets akhirnya menyetujui itu.

Manajemen Gordon menunggu keseriusan NBA, sebagai pemilik klub, untuk memperpanjang kontrak sebelum deadline, Kamis siang ini. Ketika menanyakan ke GM Dell Demps, Demps mengatakan otoritas itu dimiliki oleh komisioner David J. Stern.

David Stern pun akhirnya memutuskan memperpanjang kontrak Gordon selama 4 tahun.

Sayangnya, manajemen Gordon akhirnya tak menanggapi tawaran itu. Menurut sumber seperti dilansir AP dan ESPN, agen Gordon memilih menolak tawaran perpanjangan itu. Artinya, Gordon akan menjadi free agent usai musim ini dengan status sebagai restricted free agent.

Gordon, 23 tahun, adalah guard eks LA Clippers. Ia dikirim ke Clippers dalam rangkaian barter mendapatkan Chris Paul dan Chauncey Billups.

Namun cedera lutut kanan membuat ia absen dalam beberapa pekan. "Ia akan absen setidaknya tiga pekan," kata Monty Williams, pelatih Hornets.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X