Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karanka Tegaskan Madrid Tidak Terbiasa Kalah

By Galih Rachdityo - Sabtu, 28 Januari 2012 | 18:39 WIB
Aitor Karanka
David Ramos/Getty Images
Aitor Karanka

Asisten pelatih Real Madrid, Aitor Karanka, merespon kritik yang dilontarkan oleh gelandang tengah Barcelona, Xavi, mengenai reaksi Los Blancos kala menyikapi kekalahan.

Dalam sebuah rekaman video, gelandang tengah timnas Spanyol itu mengatakan kalau 'Para pemain Madrid tidak tahu bagaimana untuk kalah,' setelah menelan kekalahan dengan aggregat 4-3 di babak perempat final Copa del Rey. Meski begitu, Karankan menyatakan enggan terlibat dalam perang kata-kata untuk menanggapi komentar Xavi.

"Madrid selalu terbiasa meraih kemenangan, bukan kekalahan," kata Karanka seperti dilansir Soccerway. "Setiap orang tahu apa yang mereka katakan," imbuhnya.

"Tugas saya bukanlah untuk mengomentari apa yang dikatakan orang lain. Kami memberikan penilaian spektakuler pada diri kami," lanjut asisten Jose Mourinho ini.

"Kini kami harus fokus pada hal itu dan mulai memikirkan pertandingan berikutnya, yaitu laga menghadapi Zaragoza, karena akan sangat sulit. Tahun lalu mereka berhasil mengejutkan kami di Santiago Bernabeu," tutupnya.

Pada laga menghadapi Real Zaragoza di Santiago Bernabeu pada tanggal 30 April 2010, Zaragoza secara mengejutkan mampu mencuri kemenangan 2-3 dari Madrid.


Editor : Galih Rachdityo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X