Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Portland Resmi Gaet Boyd

By Lilianto Apriadi - Selasa, 31 Januari 2012 | 10:05 WIB
Kris Boyd
Jeff J Mitchell/Getty Images
Kris Boyd

Mantan striker Rangers, Kris Boyd, telah resmi bergabung dengan klub Major League Soccer, Portland Timbers. Penyerang tim nasional Skotlandia itu sedang melengkapi surat kepindahannya agar dapat bermain di MLS.

Pemain berusia 28 tahun itu menjadi pemain tanpa klub karena klub sebelumnya, Eskisehirspor, telah mengakhiri kontraknya untuk tiga tahun ke depan. Boyd mengatakan kepada situs resmi klub barunya itu www.portlandtimbers.com.

"Saya senang berada di Portland dan berharap visa saya cepat selesai sebelum liga bergulir," ujar Boyd pada situs resmi Portland.

Sementara itu, pelatih Portland yang juga mantan pemain Rangers, John Spencer, mengomentari kedatangan Boyd ke The Timbers.

"Kris adalah pencetak gol terbanyak bersama Ranger dan berharap bahwa ia dapat mencetak gol untuk Portland. Kami juga telah menyiapkan kostum bernomor 9," ujar Spencer.
 
Sebelum bergabung dengan Portland, Boyd sempat bermain di Scottish Premier League seperti Kilmarnock dan Rangers. Selain itu ia juga bermain di Divisi 2 Premier League seperti Middlesbrough dan Nottingham Forest, lalu bergabung dengan klub Süper Lig, Eskisehirspor. Hanya bersama Rangers ia sukses. Boys tampil sebanyak 143 kali dan mencetak 101 gol untuk The Gers.


Editor : Enriko Natanael


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X