Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggalkan Juventus, Iaquinta Resmi ke Cesena

By Eky Rieuwpassa - Selasa, 31 Januari 2012 | 19:59 WIB
Vincenzo Iaquinta
Getty Images
Vincenzo Iaquinta

Untuk menjaga peluang masuk timnas Italia ke Euro 2012, Vincenzo Iaquinta memutuskan untuk meninggalkan Juventus dan bergabung dengan Cesena. Iaquinta telah resmi dipinjamkan ke Cesena hingga akhir musim.

Kepindahan Iaquinta bisa terwujud setelah tercapai kesepakatan antara pihak La Vecchia Signora dengan Cavallucci Marini. "Cesena merupakan tempat terbaik untuk memperbaiki karierku. Saya senang dan ingin menunjukan sesuatu yang penting bagi mereka. Saya tidak sabar untuk memulai tantangan baru ini," kata Iaquinta kepada Football Italia, Selasa (31/1).

Sepanjang musim ini, Iaquinta belum pernah tampil membela Juventus di semua kompetisi. Iaquinta akan menjadi tandem Adrian Mutu di lini depan Cesena. "Saya berterima kasih kepada Juventus. Saya tidak menyimpan dendam kepada mereka," tambah pemain berusia 32 tahun itu.

Mengenai tandem barunya di Cesena nanti, Iaquinta memuji kualitas Mutu. "Ia (Adrian Mutu) merupakan salah satu penyerang terbaik, tapi di Cesena tidak hanya Mutu saja yang bagus. Cesena merupakan tim berkualitas," lanjut Iaquinta.

Sebelum ke Stadion Manuzzi, Iaquinta sempat menolak pinangan Novara. Iaquinta akan langsung tampil membela Cesena saat berkunjung ke markas Napoli dalam laga Serie A pada Rabu (1/2).


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X