Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lepas Motta ke PSG Inter Daratkan Palombo

By Husein Noval - Rabu, 1 Februari 2012 | 00:10 WIB
Angelo Palombo
Getty Images
Angelo Palombo

Inter akhirnya melepas gelandang andalannya, Thiago Motta ke PSG. Sebagai gantinya, Nerazzurri memboyong kapten Sampdoria, Angelo Palombo.

Beberapa sumber di Italia menyebutkan, PSG membayar 10 juta euro untuk mendatangkan Motta.  Saat berita ini diturunkan, gelandang kelahiran Brasil itu dilaporkan sudah mendarat di Paris dan akan segera diperkenalkan secara resmi sebagai pemain anyar PSG beberapa jam kedepan.

Kehilangan Motta, Inter bereaksi cepat dengan mendatangkan Palombo. Gelandang berusia 30 tahun itu direkrut dengan status pinjaman plus opsi pembelian permanen diakhir musim.

Palombo merupakan bintang Sampdoria dalam beberapa tahun terakhir. Meski Il Samp degradasi musim lalu, ia memilih untuk tetap di klub asal Genoa itu. Sangking cintanya pada Polombo, pendukung garis keras Sampdoria kabarnya marah besar pada petinggi klub yang melepas kapten mereka ke Inter.

Saat berita ini diturunkan, Palombo dilaporkan sudah menandatangani kontrak di Giuseppe Meazza dan akan segera diperkenalkan pada publik beberapa saat lagi.

Selain Palombo, Inter juga sudah merampungkan kepindahan gelandang asal Kolombia, Fredy Guarin serta bek muda Brail, Juan Jesus. Di bursa transfer Januari Inter juga resmi melepas Sulley Muntari ke rival sekotanya AC Milan.


Editor : Husein Noval


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X