Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terima Kasih dari Persipura Kepada KPSI

By Yudhi F. Oktaviadhi - Sabtu, 4 Februari 2012 | 22:42 WIB
Court of Arbitration for Sports
Court of Arbitration for Sports

Saat mengadakan konferensi pers di Hotel Sahid, Jakarta, Sabtu (4/2), Ketua Harian Persipura, La Siya, mengungkapkan rasa terima kasih kepada KPSI karena telah membantu Persipura dalam memenangi gugatannya terhadap PSSI yang mereka ajukan ke Court of Arbitration for Sports (CAS) atau Badan Arbitrase Olah Raga.

La Siya menyatakan kemenangan Persipura dalam gugatannya terhadap PSSI akan mengangkat harkat martabat rakyat Papua, karena Persipura merupakan klub yang dibanggakan rakyat Papua. Persipura merupakan klub pertama yang diselamatkan oleh KPSI.

"Ini sebagai tanda bahwa kepemimpinan PSSI di bawah komando Djohar Arifin tidak bagus, dan KLB adalah harga mati," kata La Siya.

Putusan Sela itu sendiri adalah Persipura berhak ikut berpartisipasi di Liga Champion Asia. Putusan Sela bersifat final dan mengikat.

Sedangkan formulir keikutsertaan Persipura pada Liga Champion Asia (LCA) sudah dikirim oleh AFC. Namun, PSSI belum memberikan formulir tersebut pada pihak Persipura. Deadline penyerahan formulir itu sendiri jatuh pada 6 Februari ini.

"Kegagalan Persipura tampil di LCA akan berpengaruh pada prestasi Persipura dan performa pemain," ucap Sekertaris Umum Persipura, Thamrin Sagala.


Editor : Bintang Pradewo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X