Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persipura Kalah, Jacksen Kecewa

By Benediktus Gerendo Pradigdo - Selasa, 7 Februari 2012 | 19:20 WIB
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago
Peksi Cahyo/Bolanews
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago

1 yang dialami Persipura Jayapura dari Persija Jakarta di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Selasa (7/2), tampaknya cukup membuat sang pelatih Jacksen F. Tiago merasa kecewa karena ia melihat Persipura justru menguasai permainan.

Persipura yang bertandang ke Mandala Krida sebenarnya memang lebih menguasai jalannya pertandingan. Sejak awal pertandingan, Mutiara Hitam terus menerus membombardir lini pertahanan Persija.

Namun, keberuntungan justru memihak pada tim Macan Kemayoran. Berawal dari handball yang dilakukan Bio Paulin di kotak terlarang pada menit akhir babak pertama, Bambang Pamungkas sukses mengeksekusi penalti dan membawa Persija meraih tiga poin maksimal dari laga ini.

Melihat timnya kalah pada pertandingan yang sebenarnya mereka kuasai, Pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago, merasa kecewa. Menurutnya, tim asal Papua itu justru menciptakan lebih banyak peluang daripada Persija.

"Persipura menciptakan peluang lebih banyak, penguasasan bola lebih baik. Bahkan pada babak kedua kami bermain separuh lapangan. Seharusnya kami tidak masuk ruang ganti dengan tertinggal satu gol di babak pertama," ujar Jacksen.

Pelatih asal Brasil itu tampak sangat kecewa, bahkan ia pun memperlihatkan kekecewaannya itu dengan mengatakan, "Kalau ada Boaz pasti akan lebih maksimal."

Kendati kalah, Persipura Jayapura tetap bertahan di puncak klasemen Indonesia Super League (IS). Persipura tetap unggul satu poin dari Persiwa Wamena yang hari ini juga kalah dari PSPS Pekanbaru.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X