1 untuk kemenangan Si Setan Merah tersebut.
United memulai pertandingan dengan tempo cukup lamban. Mereka seperti membiarkan Liverpool mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Bahkan gawang David de Gea sempat hampir beberapa kali hampir kebobolan akibat serangan-serangan berbahaya The Reds. Untungnya penyelesaian akhir lini depan Liverpool buruk sehingga tak ada yang berbuah gol.
United baru berusaha mengambil alih jalannya pertandingan ketika babak pertama telah berjalan setengahnya. Mereka mulai menguasai ball-possession di atas 50 persen dan menciptakan beberapa peluang. Namun, ketatnya lini pertahanan The Reds beserta keberadaan Pepe reina, yang bermain cukup baik, membuat Wayne Rooney cs. kesulitan mencetak gol. Akhirnya skor 0-0 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, United mencoba langsung menyerang ketika pertandingan kembali dilanjutkan. Mereka menekan setiap pemain Liverpool saat memegang bola sejak lini belakang. Taktik itupun cukup berhasil. Babak kedua baru berlangsung dua menit, Si Setan Merah langsung memimpin 1-0.
Gol pertama United itu disumbangkan Rooney. Berdiri tanpa pengawalan di depan gawang Liverpool, penyerang timnas Inggris itu langsung melancarkan tendangan voli menyambut sepak pojok Antonio Valencia yang di-flik Steven Gerrard.
Tak berhenti sampai di situ, Rooney memperbesar keunggulan United menjadi 2-0 dua menit berselang. Berawal dari Antonio Valencia, yang berhasil merebut bola dari Jay Spearing, langsung memberi umpan terobosan pada Rooney. Berdiri tanpa penjagaan, Rooney pun langsung menyelesaikannya dengan tendangan terukur ke pojok kanan bawah gawang Reina.
Liverpool sempat mengejutkan United dengan gol Luis Suarez, yang dicetaknya dengan menyambar bola muntahan hasil tendangan bebas Steven Gerrard yang tak berhasil disapu bersih Rio Ferdinand di depan gawang De Gea. Namun, United berhasil menjaga tempo permainan di akhir-akhir laga sehingga Liverpool tak berhasil menambah gol. Akhirnya United keluar sebagai pemenang pada laga ini dengan keunggulan 2-1 dari Livepool.
Dengan hasil yang didapat United dipertandingan ini, awak Sir Alex Ferguson untuk sementara berhak duduk di puncak klasemen dengan poin 58 hasil dari 25 pertandingan, menggeser Manchester City, yang kini memiliki poin 57 dari 24 laga.
Susunan Pemain:
Manchester United: De Gea, Rafael, Ferdinand, Evans, Evra, Valencia, Scholes, Carrick, Giggs, Rooney, Welbeck.
Liverpool: Reina, Enrique, Johnson, Agger, Skrtel, Spearing (Carroll 61'), Gerrard, Henderson, Downing (Bellamy 61'), Kuyt (Adam 75'), Suarez.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar