Los Angeles Lakers tak pernah berhenti dari rumor merekruit pemain legit. Setelah Chris Paul, Dwight Howard, dan Gilbert Arenas, kini sebuah nama muncul dan dikaitkan dengan rekruitment Lakers. Dia adalah MVP NBA eks Philadelphia 76ers, Allen Iverson!
Adalah Steve A. Smith, penulis di ESPN Los Angeles, yang melemparkan isu itu pertama kali. Iverson memang mengutarakan keinginan bermain di NBA sejak tahun lalu. Iverson terakhir bermain untuk Besiktas Turki, namun hanya beberapa pertandingan lantas pulang ke Amerika.
Iverson saat ini tengah ditawari bermain di Liga Bola Basket Puerto Riko. Sebuah klub asal Venezuela juga sangat berminat memboyong point guard jebolan universitas Georgetown itu.
Klub asal Venezuela, Guaros de Lara mencoba menarik Iverson dari liga Puerto Riko. Sebelumnya, Indios de Mayaguez menawari The Answer untuk meramaikan liga Puerto Riko.
Seandainya Lakers jadi menggaet Iverson, mereka meminta manajemen Iverson untuk menjelaskan kepada kliennya bahwa AI harus bermain di D-League dulu untuk adaptasi dengan kondisi terbaru NBA. Jika sudah oke, baru bisa membela Lakers.
Akankah Kobe Bryant dan Iverson, rekan seangkatan draft 1996 ini bersatu? Kita nantikan saja.
Editor | : | Eko Widodo |
Komentar