Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Tak Tahu Indonesia Tergabung di Grup Mana

By Ade Jayadireja - Selasa, 14 Februari 2012 | 17:32 WIB
PSSI
PSSI

22 2013 mendatang sudah selesai. Pengocokan yang dilakukan di markas AFC di Kuala Lumpur, Selasa (14/2) itupun memastikan Indonesia tergabung di dalam Grup E bersama Timor Leste.

Selain Timor Leste, salah satu kekuatan Asia Tenggara, yaitu Singapura juga berada di dalamnya. Begitupula dengan Australia, Jepang, dan Macau yang masuk ke dalam grup tersebut.

Seperti yang dikutip dari laman resmi AFC, Piala Asia yang diperuntukkan untuk pemain berusia di bawah umur 22 tahun itu akan dilangsungkan dari tanggal 23 Juni hingga 3 Juli mendatang. Namun, jadwal yang telah dirilis AFC itu ternyata belum diketahui oleh PSSI.

"Saya belum tahu. Saya belum mendapat kejelasan, tanggal digelarnya babak Kualifikasi itupun saya tidak tahu. Begitupun dengan venue yang akan digunakan," kata Bob Hippy, Koordinator Timnas saat dihubungi wartawan.

Bob juga belum dapat memastikan tim yang akan diturunkan di Kualifikasi Piala Asia. "Tim yang akan diturunkan nanti mungkin dari pemain U-19 dan U-21 atau bisa diambil dari Diklat yang ada di daerah, saya belum tahu. Pelatih juga belum tahu. Kami akan cari pelatih yang bagus dari klub-klub. Tapi, kami akan melakukan rapat lebih dulu," terang Bob.

Berikut hasil drawing babak Kualifikasi Piala Asia U-22:

Berikut Pembagian Grup Kualifikasi Piala Asia U-22, dikutip dari situs AFC, Selasa, 14 Februari 2012:

Grup A
Uni Emirat Arab, Irak, Oman, India, Turkmenistan, Lebanon

Grup B
Arab Saudi, Suriah, Pakistan, Palestina, Kirgistan, Sri Lanka

Grup C
Bahrain, Iran, Tajikistan, Qatar, Kuwait, Maladewa

Grup D
Uzbekistan, Jordania, Yaman, Bangladesh, Nepal

Grup E
Australia, Jepang, Indonesia, Singapura, Makau, Timor Leste

Grup F
Korea Utara, China, Thailand, Hongkong, Laos, Kamboja

Grup G
Korea Selatan, Vietnam, Malaysia, Myanmar, Taiwan, Filipina


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X