Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Unggul Dua Gol di Babak Pertama

By Frengky Aruan - Rabu, 15 Februari 2012 | 16:27 WIB
Indonesia Super League
Indonesia Super League

Dua gol sukses diciptakan Bambang Pamungkas cs. di laga kontra Persela Lamongan di Stadion Wilis, Madiun, Rabu (15/2). Kedua gol itu bertahan dan menutup babak pertama untuk keunggulan Persija.

Padahal, di laga itu Persela lebih dulu mengambil inisiatif menyerang. Mereka terus menekan dan beberapa kali menebar ancaman ke gawang Persija. Tapi naas. Bukan dihampirir keberuntungan, Persela justru harus menelan pil pahit. Ya, sebuah gol dari Robertino Pugliara bersarang dan membawa Persija unggul pada menit kesembilan.

Untungnya, situasi tersebut direspon dengan baik oleh tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu. Buktinya, mereka terus melakukan tekanan guna mengejar ketertinggalan. Hasilnya, beberapa peluang pun tercipta. Namun sayang, tak ada satu pun yang berujung menjadi gol. Kurang maksimalnya penyelesaian akhir dan kokohnya lini pertahanan, termasuk sang kiper Persija Andritany menjadi penyebabnya.

Meski begitu, Persela tetap tak berhenti. Mereka terus berupaya untuk mengejar ketertinggalan. Namun lagi-lagi, mereka ditimpa petaka. Bagaiman tidak? Bukannya memperkecil ketertinggalan, gawang mereka harus bobol lagi lewat gol yang diciptakan Pedro Javier pada menit ke-40. Skor 0-2 bertahan dan menutup laga di babak pertama untuk keunggulan Persija.

Susunan Pemain

Persela: Khoirul Huda (GK), Fathurahman, Roman Golian, Suroso, Taufiq Kasrun, Jimmy Suparno, I Gede Sukadana, Irsyad Aras, Gustavo Lopez, Geri Setia, Mario Costas

Persija: Andritany (GK), Leo Saputra, Precious, Fabiano Beltrame, Ismed, Amarzukih, Robetino P., Octavianus, Bambang P, Ramdani (Rahmat Afandi 32'), Pedro Javier


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X