0 di leg kedua, Kamis (23/2) dini hari WIB. Hasil positif itupun disambut baik oleh pelatih The Citizens, Roberto Mancini.
Menurut Mancini, sebenarnya sangat tidak mudah bagi City meraih kemenangan di pertandingan tersebut. Apalagi Porto mencoba bermain menekan sejak awal pertandingan. Namun, Sergio Aguero cs. berhasil mengalahkan sang juara bertahan karena mereka tampil sangat mengagumkan malam itu.
"Ini merupakan malam yang fantastis, tapi tetap tak mudah untuk bisa menang karena Porto adalah salah satu tim top di Eropa dan mereka bermain dengan sangat baik. Sayapun senang dengan hasil yang kami dapatkan," kata Mancio di Sky Sport.
Di sisi lain, kemenangan dengan agregat 6-1 atas Porto itu memberi rasa optimis tersendiri bagi Mancio. Kini opelatih asal Italia itu menargetkan timnya harus sampai di partai puncak, meski jalan yang ditempuh untuk mencapai hal itu tidaklah mudah.
"Memang akan sulit, tapi musim ini saya akan meinkan tim terbaik saya meski terkadang kami akan melakukan beberapa pergantian. Jika mungkin, kami ingin tampil di final. Dengan tim-tim seperti Manchester United, Valencia, dan Schalke, kompetisi ini sama beratnya seperti Liga Champion."
Editor | : | Arnoldi |
Komentar