Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MILO Bantu Tumbuhkan Bibit Unggul Bulutangkis

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 27 Februari 2012 | 16:23 WIB
MILO School Competition resmi dibuka.
Ade Jayadireja/Bolanews
MILO School Competition resmi dibuka.

satunya kompetisi bulutangkis antar SD dan SMP di Indonesia, kembali digelar mulai Senin (27/2) di Gedung Serba Guna, Senayan, Jakarta. Ini merupakan salah satu bentuk komitmen MILO dalam mencari dan mengembangkan bakat muda Tanah Air.

Dalam acara pembukaan tersebut hadir pula Sekretaris Jenderal PB PBSI, Yacob Rusdianto, serta Taufik Hidayat selaku duta MSC.

"Saya berterimakasih pada MILO. Sebab dengan adanya kompetisi ini, membantu PBSI untuk memunculkan atlet muda berbakat. Kami sangat merasakan manfaat dari MSC," ucap Yacob.

MSC tahun ini merupakan yang ke-11 sejak digulirkan pada tahun 2002. Untuk tahun ini diikuti oleh 2.800 peserta. Kompetisi akan dimulai dari Malang (akhir Februari), Bandung (akhir Maret), Jambi (awal April), dan berlanjut ke Manado (awal Mei). Juara dari masing-masing kota bakal beradu di babak final yang berlangsung di Jakarta pada Juni mendatang. Selain bertanding, para peserta juga menerima program latihan dari Taufik Hidayat Camp.

Sebelumnya, MSC telah melahirkan sejumlah pebulutangkis handal yang kini menjadi andalan Indonesia. Sebut saja Adriyanti Firdasari dan Tommy Sugiarto.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X