Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iwan Tak Membantah Bisa Batalkan Niatnya

By Benediktus Gerendo Pradigdo - Senin, 27 Februari 2012 | 20:35 WIB

Iwan Setiawan mengeluarkan keputusan mengejutkan terkait statusnya sebagai pelatih Persija Jakarta. Usai mendampingi timnya melawan Persisam Putra Samarinda di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (26/2), Iwan menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya.

Keputusan itu dikeluarkan setelah Iwan merasa kepemimpinan wasit selama ini tidak berimbang. Puncaknya, ketika timnya menghadapi Persisam, kemarin.

Dalam laga yang berkesudahan dengan skor imbang tanpa gol itu, Iwan menilai ada beberapa keputusan yang merugikan Persija. Salah satu ketika Pedro Javier dijatuhkan di kotak penalti Persisam. Wasit justru mengeluarkan kartu kuning kepada Pedro Javier.

"Keputusan ini sudah final. Sepanjang sepak bola kita masih seperti ini saya tidak akan menjadi pelatih kepala," kata Iwan via telepon kepada wartawan, Senin (27/2).

Terkait keputusannya itu, Iwan mengaku sudah bertemu dengan Ferry Paulus, Ketua Umum Persija. Dalam pertemuan itu, Iwan menyatakan kalau Ferry memintanya untuk mengurungkan niatnya.

"Begitu juga dengan para pemain. Mereka meminta saya untuk merubah keputusan," jelas pelatih yang kerap memakai baju koko di setiap laga Persija.

Iwan tak menampik hal itu bisa saja dilakukan. Hanya, ia punya satu syarat khusus untuk mematahkan keinginannya mundur dari kursi kepelatihan Macan Kemayoran.

"Saya minta garansi, paling tidak Persija harus diperlakukan secara adil, terutama oleh wasit karena selama ini saya sudah banyak kecewa dengan kepemimpinan wasit."


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X