Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hidung Kobe Patah

By Ade Jayadireja - Selasa, 28 Februari 2012 | 10:16 WIB
Kobe Bryant
NBA.com
Kobe Bryant

Star Game yang berlangsung Minggu (26/2) atau Senin WIB. Shooting guard andalan LA Lakers itu mengalami cedera hidung dan belum dapat dipastikan kapan bisa kembali bermain

Cedera tersebut didapatnya di kuarter ketiga. Saat sedang malakukan drive, ia dilanggar keras oleh pemain tim Timur, Dwyane Wade, tapi kemudian masih bisa melanjutkan pertandingan hingga kuarter keempat.

Menurut laporan nba.com, Bryant sudah menjalani pemeriksaan awal dan hasil CT scan menunjukkan bahwa tulang hidungnya patah. Walhasil, pemilik lima cincin juara NBA itu direncanakan menjalani pengobatan khusus dengan dokter spesialis John Rehm setelah kembali ke Los Angeles, Senin (27/2) waktu setempat.

Bryant tampil sangat impresif di pertandingan All-Star Game dengan mencetak 27 poin. Torehan angka tersebut sekaligus melampaui koleksi poin Michael Jordan, pencetak angka terbanyak di sepanjang sejarah All-Star Game. MJ mencatatkan 262 poin selama 13 kali bermain di pertandingan All-Star, sedangkan Bryant 271 poin.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X